Tuesday, October 29, 2013

Monday, October 14, 2013

Brownies Math

Haa... karena diingetin Dito tentang galileo, jadi pengen ngaplot salah satu soal yang saya bikin tahun kemaren:

=========================================================================

Pada suatu hari, Ina ingin membuat kue brownies. Kebetulan, di rumah masih ada sekotak Baker's Corner Instant Brownies. Pada petunjuk penggunaan yang tertera pada kotak brownies instan tersebut, Ina cukup menambahkan 2/3 cup minyak sayur, 1/4 cup air dan 2 butir telur pada adonan siap pakai yang tersedia. Pada petunjuk pemanggangan untuk loyang persegi yang tertera pada kotak tercantum tabel berikut:
ukuran loyang :   13" x 9"     9" x 9"     8" x 8"  
temperatur oven :   350 F     350 F     325 F  
lama panggang :   25 menit   39 menit   53 menit
Sayangnya, Ina tidak punya loyang persegi dengan ukuran yang tertera pada kotak kemasan adonan siap saji tersebut. Yang Ina miliki adalah loyang muffin dengan ukuran 13" x 18" dengan 12 lubang yang setiap lubangnya berdiameter 3¼".


PERTANYAANNYA: Jika diasumsikan seluruh adonan dapat termuat dalam loyang, berapa kira-kira temperatur oven dan berapa kira-kira lama pemanggangan yang dibutuhkan Ina agar browniesnya matang dengan baik? Berikan alasannya.
A. 350 F; 11 menit
B. 350 F; 31 menit
C. 325 F; 59 menit