Tuesday, November 11, 2014

Musim Gugur

musim gugur itu favoritku

mungkin sejak musim lalu ketika semi ternyata malah mimisan karena alergi serbuk sari bunga

musim gugur itu favoritku

karena musim panas dan musim dingin itu terlalu berlebihan menurutku, berlebihan panas dan dinginnya

musim gugur itu favoritku

karena kata ibu guru, musim ini adalah ketika daun-daun menampakkan warna aslinya

dan ketika aku memandang simfoni warna kuning kemerahan terpantul dari permukaan danau yang tenang, daun-daun itu seperti bertanya

mana warna aslimu?

musim gugur itu favoritku

karena menurutku, musim gugur itu seperti orang tua yang dengan tenang menunggu kematiannya di musim dingin

dan ketika aku memandang dahan dahan kering yang dihinggapi ribuan burung yang sedang bermigrasi itu, mereka seperti bertanya

kemana engkau akan pergi?

1 comment:

Nurisma Najma said...

wah blog-nya mas arkha terisi lagi :D label-nya itu lho "nggak jelas" tapi ya hehehe